Selasa, 29 November 2011

MAHALNYA BIAYA PENDIDIKAN DI INDONESIA

Di  era globalisasi ini pembangunan di Indonesia semakin pesat, namun apabila tidak diimbangi dengan pembangunan di bidang pendidikan sama saja hal ini tidak akan menghasilkan sesuatu yang bernilai positif bagi suatu negara. Moral bangsa menjadi semakin  terpuruk, hal ini sangat berpengaruh di bidang ekonomi, banyak pihak-pihak yang memanfaatkan wewenangnya untuk korupsi, terjadi kesenjangan sosial dan tentu saja tingkat kriminalitas akan semakin meningkat.   
Dalam hal ini bisa dilihat bahwa pembangunan suatu negara tanpa disertai dengan pembangunan pendidikan akan mengancam kesejahteraan masyarakat di dalam suatu negara tersebut. Oleh karena itu, untuk pencegahannya, pendidikan harus dijadikan salah satu prioritas dalam pembangunan suatu negara.
Namun pada kenyataannya perhatian pemerintah terhadap pendidikan masih terasa sangat minim, tercermin dari beragamnya masalah pendidikan yang makin rumit. Kualitas siswa masih rendah, pengajar kurang profesional, biaya pendidikan yang mahal, bahkan aturan UU Pendidikan kacau. Dampak dari pendidikan yang buruk itu, negeri kita kedepannya makin terpuruk. Keterpurukan ini dapat juga akibat dari kecilnya rata-rata alokasi anggaran pendidikan baik di tingkat nasional, propinsi, maupun kota dan kabupaten.

Sekolah-sekolah gratis di Indonesia yang seharusnya memiliki fasilitas yang memadai, staf pengajar yang berkompetensi, kurikulum yang tepat, dan memiliki sistem administrasi dan birokrasi yang baik dan tidak berbelit-belit. Akan tetapi, pada kenyataannya, sekolah-sekolah gratis adalah sekolah yang terdapat di daerah terpencil yang kumuh dan segala sesuatunya tidak dapat menunjang bangku persekolahan. 

”Pendidikan bermutu itu mahal”. Kalimat ini sering muncul untuk menjustifikasi mahalnya biaya yang harus dikeluarkan masyarakat untuk mengenyam bangku pendidikan. Mahalnya biaya pendidikan dari Taman Kanak-Kanak (TK) hingga Perguruan Tinggi (PT) membuat masyarakat miskin tidak memiliki pilihan lain kecuali tidak bersekolah. Orang miskin tidak boleh sekolah.Untuk masuk TK dan SDN saja saat ini dibutuhkan biaya Rp 500.000, — sampai Rp 1.000.000. Bahkan ada yang memungut di atas Rp 1 juta. Masuk SLTP/SLTA bisa mencapai Rp 1 juta sampai Rp 5 juta.

Secara umum, dampak dari mahalnya biaya pendidikan adalah:
1. Lemahnya Sumber Daya Manusia
2. Lemahnya Taraf Ekonomi Masyarakat
3. Kurangya Kesadaran Masyarakat Akan Kesehatan          
4. Meningkatnya angka kriminalitas

Sumber:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar