Rabu, 28 Desember 2011

PENEBANGAN LIAR


 Hutan Indonesia merupakan salah satu pusat keanekaragaman hayati di dunia. Namun dalam kenyataannya pemanfaatan hutan alam yang telah berlangsung sejak awal 1970-an ternyata memberikan gambaran yang kurang menggembirakan untuk masa depan dunia kehutanan Indonesia. Bahkan penebangan liar telah mencapai jantung-jantung kawasan konservasi, hutan lindung dan hutan produksi. Hal ini menunjukkan betapa parah dan meningkatnya situasi penebangan liar.

Penebangan liar juga menyebabkan berbagai dampak negatif dalam berbagai aspek, sumber daya hutan yang sudah hancur selama masa orde baru, kian menjadi rusak akibat maraknya penebangan liar dalam jumlah yang sangat besar. Kerugian akibat penebangan liar memiliki dimensi yang luas tidak saja terhadap masalah ekonomi, tetapi juga terhadap masalah sosial, budaya, politik dan lingkungan. Dari segi ekonomi kegiatan illegal logging telah mengurangi penerimaan devisa negara dan pendapatan negara. Dari segi sosial budaya dapat dilihat munculnya sikap kurang bertanggung jawab yang dikarenakan adanya perubahan nilai dimana masyarakat pada umumnya sulit untuk membedakan antara yang benar dan salah serta antara baik dan buruk. Kerugian dari segi lingkungan yang paling utama adalah hilangnya sejumlah tertentu pohon sehingga tidak terjaminnya keberadaan hutan yang berakibat pada rusaknya lingkungan, berubahnya iklim mikro, menurunnya produktivitas lahan, erosi dan banjir serta hilangnya keanekaragaman hayati. Kerusakan habitat dan terfragmentasinya hutan dapat menyebabkan kepunahan suatu spesies termasuk fauna langka

Dampak yang paling umum dari penebangan liar adalah terjadinya bencana alam, misalnya kebanjiran, longsor dan kekeringan. Kekeringan ini terjadi karena pepohonan yang seharusnya berfungsi menahan dan menyimpan air hujan tidak akan berfungsi sebangaimana mestinya karena air hujan akan langsung mengalir ke laut dan cadangan air dalam tanah akan berkurang. Tentu saja hal ini akan menjadi masalah besar dan saling berkaitan satu sama lain di berbagai aspek kehidupan apabila hal ini berlangsung secara terus menerus dan tidak di sertai dengan penanganan serius.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar