Senin, 15 Oktober 2012

LATEX


LATEX merupakan Bahasa pemrograman yang diciptakan khusus dan menjadi bagian utama dari sistem pengaturan teks hasil pengetikan (typesetting system) yang menghasilkan dokumen/publikasi teks dan matematis yang berkualitas. LATEX juga merupakan salah satu perangkat pengolah kata (word processor) yang dibuat oleh Donald E. Knuth, pada bulan Mei 1977. Pada awalnya, ditujukan untuk pembuatan dokumentasi teknik dengan simbol-simbol matematis. Namun kini banyak digunakan untuk pembuatan artikel-artikel dan buku-buku yang bersifat non teknis. Pada awalnya, LATEX berasal dari TEX, yang dibuat dengan bahasa pemrograman Pascal. Namun pada pengembangannya kemudian, dibuat dengan dengan bahasa C. Karena saat itu, perintah-perintah pada TEX dirasakan sangat sulit untuk membuat dokumen yang terstruktur, yang terdiri dari unsur-unsur seperti: bab, sub-bab, paragraf, tabel, gambar yang berurutan, dan lain sebagainya. Oleh Leslie Lamport, TEX kemudian disempurnakan dengan perintah-perintah tambahan yang mendukung pembuatan dokumen yang terstruktur. Hasil dari penyempurnaan inilah yang kemudian kita kenal dengan LATEX. Saat ini LATEX senantiasa mengalami perkembangan yang semakin lengkap, namun juga semakin kompleks. LATEX yang diperkenalkan oleh Leslie Lamport, dikenal sebagai LATEX versi 2.09.

Kelebihan latex, antara lain sebagai berikut:
1.    Memiliki kelebihan dalam penambahan: warna, font dan grafik.
2.    Pemberian standard penulisan baku untuk teks, formula teknis, dan pembuatan tabel.
3.    Pemberian kemudahan dalam penulisan naskah non teknis.
4.    Portabilitas dokumen pada bagian platform.
5.    Dukungan terhadap berbagai bahasa (multilingual support)
6.    Dukungandan pemeliharaan yang handal dari kelompok LATEX, yang dipimpin oleh Frank Mittelbach.

Tahap  Membuat Dokumen pada LATEX :
  1. Ketik dokumen pada suatu text editor ringan
  2. Berikan perintah LATEX untuk mengatur dokumen
  3. Compile dokumen untuk membentuk file .pdf , .dvi, .ps .

Format perintah-perintah dalam LATEX :
  1. Semua perintah dalam LATEX diawali dengan tanda Backslash ( \ ).
  2. Antara perintah dengan isi dokumen ada 1 spasi kosong.
  3. Semua perintah LATEX case-sensitive.
  4. Sekelompok dokumen atau teks dapat dikelompokkan dengan kurung kurawal{ dan}.
  5. Beberapa perintah LATEX butuh argumen (perintah tambahan).
            - Mandatory, ditulis dengan kurung kurawal & boleh kosong.
            - Optional, dituliskan tanda kurung kotak & harus diisi.

Syntax – syntax umum  LATEX :
  1. Pembuatan paragraf dengan \paragraph {Kata Pembuka}
  2. Memisahkan baris dengan \\ atau \newline
  3. Untuk memisahkan baris \linebreak
  4. Untuk berpindah halaman \newpage
  5. Catatan kecil (Footnote) pada sebuah halaman \footnote. 


Sumber :

 id.wikipedia.org/wiki/Lateks

google

Tidak ada komentar:

Posting Komentar